Hantu Nonik Belanda di Kantor Walikota Salatiga



BANGUNAN tua yang berdiri di Jalan Sukowati 51 Kota Salatiga ini dulunya merupakan kantor milik Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC) Belanda. Gedung ini dikenal sangat angker serta tak jarang hantu-hantu yang telah lama berdiam di tempat ini menampakkan wujudnya, tak terkeculai hantu nonik (gadis) Belanda dengan pakaian serba putih yang sering terlihat tengah menangis di salah satu sudut gedung ini.
Kantor yang dibangun pada tahun 1757 itu kini dijadikan komplek perkantoran Walikota Salatiga. Arsitektur bangunan gaya Eropa dengan temboknya yang tebal serta atap tinggi terlihat jelas dari gedung ini.
Bangunan ini memiliki beberapa ruang yang ditempat Walikota Salatiga, Wakil Walikota dan Ataf Ahli Setda Pemkot Salatiga serta ruang beberapa staf lainnya. Tiap ruang akan dihubungkan dengan lorong terbuka yang di kiri kanannya terdapat jendela-jendela kayu arsitektur Eropa.
Para pegawai negeri sipil (PNS) yang bekerja di tempat ini mengaku sering merasakan hal-hal aneh di komplek kantor Walikota Salatiga tersebut. Tak tanggung-tanggung, hantu-hantu di tempat ini tak hanya menampakkan diri pada malam hari saja, namun siang pun juga.
Diceritakan salah seorang staf di Kantor Walikota Salatiga ini, Slamet Riyanto (45), dirinya pernah diganggu saat berada di ruang kerjanya. Tanpa ada apa-apa tiba-tiba pintu kantor membuka dan menutup sendiri, padahal saat itu tengah siang hari serta angin tak berhembus kencang. “Tidak ada angin, padahal pintu sebesar itu. Pintu buka tutup hanya saya lihat saja meski merinding sedikit,” ceritanya.
Pria yang telah berkantor di tempat ini hingga empat walikota yang menjabat juga mengaku pernah merasakan adanya penampakan ketika dirinya beserta manta Walikota Salatiga, Almarhum H Totok Mintarto. Diceritakannya, saat berdua dengan walikota di salah satu bagian kantor, tiba-tiba Totok Mintarto terhenyak kaget karena diikuti beberapa mahkluk berpostur tinggi besar seperti orang Belanda.
“Pak Totok aAlmarhum itu langsung menghampiri saya dan seperti orang kaget lantaran baru saja diikuti beberapa orang tinggi besar. Orang tersebut menghilang di dekat kamar mandi,” ujar Slamet Riyanto.
Keangkeran bangunan ini juga pernah dirasakan sendiri mantan Walikota Salatiga periode lalu, John Manuel Manoppo SH. Saat berkantor di gedung ini dirinya sering mendapat godaan dari mahkluk halus yang berseliweran di kantornya.
“Mahluk itu berwujud nonik Belanda dan berpakaian gaun seperti mau pesta. Kemudian kaca mata saya diambil dan pindah tempat. Saya biarkan saja, namanya juga mahkluk halus,” kata John.
Tak hanya itu, dilain kesempatan ketika kantor sepi tiba-tiba terdengar suara orang mandi sambil tertawa cekikian (suara perempuan). Setelah ditengok, ternyata beberapa kamar mandi dalam keadaan kosong melompong dan suara itu hilang.
“Ya memang seperti itu, tidak siang tidak malam banyak sekali gangguan-gangguan gaib. Kadang kemunculannya secara tiba-tiba dan cepat,” ungkapnya.
Keberadaan makhluk-makhluk gaib di bangunan ini bukan cerita baru bagi warga Salatiga. Kendati beberapa paranormal serta ahli supranatural telah mencoba menetralkan aura mistis di kantor tua ini, namun hal tersebut sama saja tak mampu mengusir keberadaan gaib yang telah lama mendiami gedung ini. (Edi Susanto)

Sumber : Krjogja.com
Enhanced by Zemanta

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS